HIMASTRON ITB
HIMASTRON ITB Himpunan Mahasiswa Astronomi

Mengenal Bintang Variabel: Cerita di Balik Bintang yang Berdenyut

Citra bintang Eta Carinae, sistem bintang variabel eruptif yang dikelilingi oleh nebula Homunculus. (Sumber: Nathan Smith)

 

Bintang merupakan salah satu objek yang paling banyak ditemukan di alam semesta kita. Dengan jumlahnya yang banyak tersebut, beberapa jenis bintang tentu memiliki keunikan tersendiri, salah satunya ialah bintang variabel. Sesuai judul dari artikel ini, bintang variabel merupakan bintang yang terlihat berdenyut. “Berdenyut” di sini dalam artian kecerlangannya berubah-ubah secara berkala ataupun secara acak. Hal tersebut menjadi pembeda dari bintang pada umumnya yang memiliki kecerlangan relatif stabil.

 

Perubahan kecerlangan ini pertama kali ditemukan pada penghujung abad ke-16, ketika supernova SN 1572 terlihat dari Bumi (1572) dan variasi kecerlangan dari bintang Sigma Ceti teramati (1596). Setelah itu, semakin banyak bintang variabel yang ditemukan seiring dengan perkembangan akurasi observasi pada saat itu. Katalog terbaru dari GCVS (General Catalogue of Variable Stars) hingga saat ini telah mendata sekitar 58.035 bintang variabel yang berasal dari dalam maupun luar galaksi kita.

 

Bintang variabel sendiri dapat dibagi menjadi dua kategori utama, yaitu bintang variabel intrinsik dan bintang variabel ekstrinsik. Bintang variabel intrinsik mengalami perubahan kecerlangan akibat proses internal dari dalam bintang itu sendiri. Bintang variabel intrinsik ini kemudian dapat diklasifikasikan lagi menjadi pulsating variable dan cataclysmic variable. Pulsating variable terjadi karena bagian luar bintang berekspansi dan berkontraksi, sedangkan cataclysmic variable terjadi karena bintang mengalami perubahan properti dalam bentuk ledakan sehingga mengakibatkan sebagian massanya terlontar layaknya erupsi. Di sisi lain, bintang variabel ekstrinsik mengalami perubahan kecerlangan akibat faktor eksternal, seperti pada eclipsing binaries atau sistem bintang ganda gerhana ketika salah satu bintang menutupi bintang pasangan dan menyebabkan adanya perubahan kecerlangan apabila dilihat dari Bumi. Contoh lain dari bintang variabel ekstrinsik ialah rotating variable yang terkait dengan fenomena rotasi bintang itu sendiri.

 

Ilustrasi bintang-bintang Cepheid (ditandai dengan titik merah) yang berada di pusat galaksi Bimasakti. (Sumber: ESO/Microsoft WorldWide)

 

Selain memiliki keunikan tersendiri, bintang variabel juga memiliki peranan penting  dalam proses kita memahami alam semesta. Salah satu tipe bintang variabel yang dikenal sebagai bintang Cepheid memiliki hubungan periode dan luminositas yang dapat digunakan untuk mengukur jarak bintang dan galaksi di sekitarnya (baca artikel: Mengenal Bintang Cepheid: Salah Satu Alat untuk Mengukur Jarak Ekstragalaktik). Tipe bintang RR Lyrae (bintang berpulsasi) yang sebagian besar berada di gugus bola juga dapat digunakan untuk mengukur jarak gugus bola melalui kecerlangannya. Dari variabilitas bintang variabel, kita juga dapat mengetahui posisi fase hidup bintang tersebut sehingga bisa memperdalam pengetahuan kita tentang evolusi hidup dari suatu bintang. 

 

Akhir kata, bintang variabel merupakan topik yang sangat menarik untuk dijelajahi. Selain memberi keunikan pada dirinya, “denyut” cahayanya juga memberikan banyak informasi penting untuk kita dalam memahami alam semesta. Masih banyak hal yang kita tidak ketahui tentang bintang variabel. Namun, dengan mempelajarinya, kita dapat memecahkan berbagai misteri di alam semesta kita.

 

Penulis: Muhammad Fadhlan Dhafin H. (10322016)

Penyunting: M. Khawariz Andaristiyan (10321005)

 

Referensi:

Karttunen, H., Kroger, P., Oja, H., Poutanen, M., & Donner, J, K. (2006). Fundamental Astronomy Fifth Edition. Springer.

 

Samus', N. N., Kazarovets, E. V., Durlevich, O. V., Kireeva, N. N., Pastukhova, E. N. (2017). "General catalogue of variable stars: Version GCVS 5.1". Astronomy Reports. 61 (1): 80. Bibcode:2017ARep...61...80S. doi:10.1134/S1063772917010085.

 

Variable Stars. (n.d.). Australia Telescope National Facility. https://www.atnf.csiro.au/outreach/education/senior/astrophysics/variable_types.html.